Next Post

Wakili Walikota Manado, Sekda Micler Lakat Hadiri Pembukaan Upacara Adat Tulude IKKIST Manado

20250227_164213-1536x894

MANADO Kabarpost.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Manado, Dr Micler C.S Lakat, SH.MH mewakili Wali Kota dan Wakil Wali Kota Manado Andrei Angouw dan dr Richard Sualang( AARS) menghadiri pembukaan Upacara adat Tulude yang diselenggarakan Ikatan Kekeeluargaan Indonesia Sangihe Sitaro Talaud (IKKIST) Manado di Kompleks Taman Kesatuan Bangsa (TKB), Kamis (27/2/25).

Sekda Micler Lakat dalam sambutannya mengatakan Ketua IKKIST Pontowuisang Kakauhe dalam sambutan pembukaannya mengatakan Tulude adalah upacara adat tahunan yang dilakukan oleh masyarakat Sangihe, Talaud, dan Sitaro, yang merupakan bagian dari warisan leluhur masyarakat Nusa Utara. Upacara ini biasanya dilaksanakan pada akhir bulan Januari.

“Tulude memiliki nilai budaya, adat, dan filosofi yang mendalam. Upacara ini merupakan ungkapan rasa syukur masyarakat atas tahun sebelumnya dan harapan untuk tahun yang akan datang.,” tuturnya.

Lagi kata Pontowuisang upacara ini diawali dengan iring-iringan pembawa kue Tamo, kue berbentuk kerucut yang terbuat dari beras ketan dan gula merah.

Kue Tamo dipotong oleh seorang yang dituakan sambil membaca doa dalam bahasa Sangihe. Kue Tamo dibagikan kepada peserta upacara. Acara diakhiri dengan tarian bersama seluruh peserta

Tujuan Tulude melepaskan tahun yang lama dan bersiap menerima tahun yang baru Memohon kepada Sang Khalik untuk kesejukan pemimpin dan masyarakat. Memohon kepada Sang Khalik untuk kesejukan tanah kepulaun Sangihe

Membagi keberkahan, mengukuhkan segala sesuatu yang sudah diperbuat dalam kerangka pelaksanaan acara adat Pasrah kepada bimbingan Ilahi/Tuhan untuk menuju masa depan yang lebih baik.

Nampak hadir Ketua IKKIST Sulut Prof Dr Urbanus Naharia, Meawakili Gubernur Sulut Kadis Kebudayaan Sulut Yanni Lukas, Sekretaris IKKIST Sulut, Ketua IKKIST Minahasa, Ketua IKKIST Minahasa, Ketua IKKIST Tomohon, Ketua IKKIST Bolmong, Mewakili Polresta Manada serta undangan lainnya.

Acara ini ditutup oleh ucapan terima- kasih dari Sekretaris oanitua Senny Mananoma, SH. 

(*/Reza)

Admin

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

banner

Recent News

themediagrid.com, J8FXQA, DIRECT, 35d5010d7789b49d
google.com, pub-8668870452462831, DIRECT, f08c47fec0942fa0