MANADO Kabarpost.com – Pemuda Katolik (PK) Komisariat Daerah (Komda) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), dipimpin langsung Ketua Komda PK Sulut, Agustinus Koba Kelengkongan melakukan audiensi pasca Pilkada bersama Uskup Keuskupan Manado, Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu, M.S.C yang bertempat di Curia Office of Roman Catholic Diocese of Manado, Sabtu (30/11/2024).
Pada kesempatan itu, Ketua Agustinus Koba Kelengkongan didampingi Sekretaris Pemuda Katolik Komda Sulut, Freddynand Mongi mengatakan, Komda Sulut bersama pengurus melakukan audiensi bersama bapa uskup untuk membicarakan terkait internal maupun eksternal.
“Hari ini, kami pengurus Komda didampingi Dewan Pembina, dan Dewan Pakar, bertatap muka bersama Bapa Uskup membicarakan banyak hal terkait internal maupun eksternal,” kata Abo sapaan akrab Ketua Komda Sulut.
Lanjut kata Abo, dalam pertemuan tersebut, banyak hal yang dibicarakan terutama perkembangan Pemuda Katolik yang ada di Sulut terutama dalam pembentukan Komisariat Cabang yang sudah terbentuk 13 Komcab/13 kabupaten kota dari 15 kabupaten/kota yang ada di Sulut. Dalam diskusi tersebut Uskup Keuskupan Manado sangat mengapresiasi kerja-kerja dari Pemuda Katolik Komda Sulut.
“Dengan semangat Reborn and Grow Further dari kepengurusan pusat yang saat ini diadopsi oleh komda sulut, Bapa Uskup sangat senang dan mendapatkan apresiasi dengan kehadiran pemuda katolik yang bisa membawah dampak untuk gereja dan tanah air,” pungkas Abo.
Diakhir pertemuan tersebut Mgr. Rolly Untu Msc mendoakan kepengurusan yang ada dan memberkati seluruh kader yang hadir untuk terus berjuang untuk kemajuan bangsa dan tanah air.
Diketahui turut hadir, dalam pertemuan tersebut, Ketua Dewan Pakar Vericho Ngagi, Anggota, Conny Mandagi, Ketua Dewan Pembina, Harold Pratasik, Wakil Bendahara, Andreas Kindangen, Wakil Ketua Bidang Riset dan Kajian Kebijakan Publik, Andreas Lalogiroth, Wakil Ketua Bidang Konstitusi dan Pemerintahan, Haristo Pratasik, Wakil Sekretaris Bidang Konstitusi dan Pemerintahan, Serjio Saeh, Wakil Ketua Bidang Kesehatan Komcab Manado, Sesilia Lipan dan Ketua Dewan Penasehat Pemuda Katolik Komda Sulut.
(Reza)