MANADO Kabarpost.com – Proses Verifikasi parpol menuai berbagai problematik, bahkan banyak yang menuding bahwa adannya indikasi kecurangan dalam proses Pemilu, tetapi ada sesuatu hal yang lebih menarik dan patut untuk di apresiasi yaitu keberanian dari Yessy Momongan yang mampu menyampaikan akan kejanggalan-kejangalan verifikasi Parpol yang saat ini sedang berlangsung persidangan di DKPP.
Harapan persidangan yang sedang dilangsungkan benar-benar berjalan sebagaimana mestinya atau sesuai dengan aturan-aturan yang berlaku, terlebih DKPP benar-benar bisa bersifat profesional dalam proses persidangan hingga terciptaNya sebuah keputusan akan persoalan tersebut.
Proses Pemilu yang ternilai sangat di Intervensi maka bukan sesuatu yang tak mungkin ada aktor besar yang sedang mendalangi ini semua.
“Oleh sebab itu sangat diharapkan agar adannya perlindungan ekstra terhadap para saksi agar terhindar dari bisikan jahat bahkan intimidasi yang nantinya akan sangat berpengaruh terhadap keterangan yang diberikan oleh saksi,” ujar Alvian Tempongbuka selaku Ketua LMND SULUT.
Selain penjelasan daripada Yessy Momongan juga banyak sektor lainnya yang menyampaikan akan kejanggalan dalam proses verifikasi Parpol, kejanggalan yang dimaksud adalah ketidakterbukaan KPU terhadap data akan partai yang benar-benar memenuhi syarat dan tidak memenuhi syarat.
“Proses Pemilu yang telah dicederai dari awal harus dihentikan sementara hingga semua KPU di audit oleh DKPP karna hal demikian jika tidak dilakukan akan sangat sulit untuk bisa mengembalikan kepercayaan publik bahwa pemilu yang akan diselenggarakan nanti benar-benar berlangsung secara netral, adil, independen dan berintegritas,” tegasnya.
(Septian)