Next Post

Bupati FDW Bertindak Irups Upacara Bendera Bawah Laut Dalam Rangka HUT RI KE-77 Tahun

Upacara Kenaikan Bendera di bawah laut
Upacara Kenaikan Bendera di bawah laut

 

MINSEL Kabarpost.com – Bupati Franky Donny Wongkar SH, menjadi Inspektur Upacara Dalam Laut, yang di selenggarakan oleh Komunitas Penyelam DIVEPACKER INDONESIA AMURANG dalam rangka memperingati HUT RI yang Ke-77 Tahun di Jalan Boulevard Amurang Minahasa Selatan.

Upacara Kenaikan Bendera di bawah laut berlangsung menenggangkan, pasalnya para peserta upacara dan petugas penggerek bendera merasa kwatir atas situasi dan kondisi pada saat pelaksanaan, di sebabkan arus di dalam laut lumayan kuat, sehingga menimbulkan rasa kwatir pada saat upacara berlangsung bisa gagal, karena Faktor Alam, tetapi Puji Tuhan bisa terlaksana dengan baik dan aman, karena kerja sama Tim yang Solid.

Bupati FDW memberikan sambutan pada saat upacara berlangsung.

Dalam semangat dan semarak di Bulan Kemerdekaan ini, Marilah kita menaikkan puji syukur Ke Hadirat Tuhan yang Maha Kuasa, Oleh karena penyertaan dan Tuntunanya-Nya, Sehingga pada hari ini, kita dapat dipertemukan dalam Agenda Upacara Bendera d Bawah Laut Dalam Rangka Peringatan Hari Ulang Tahun KE-77 Kemerdekaan Republik Idonesia Tahun 2022 di Kabupatena Minahasa Selatan.

Menurut Bupati FDW, kegiatan tersebut di sambut baik oleh Pemerintah Daerah serta rasa respect atas ide melaksanakan kegiatan tersebut.

” Dalam kaitan itu, selaku Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, kami menyambut baik Inisiasi, Kreativitas dan semangat yang ditunjukkan oleh Teman-teman DIVEPACKER MANADO, DIVEPACKER AMURANG, FREEDIVE AMURANG, SNIPER SPEARFISHING AMURANG, PERKUMPULAN PEKERJA WISATA SULAWESI UTARA, ICON GYM, STORIA CAFE SERTA para sponsor dan pendukung Lainnya yang sungguh Luar Biasa menunjukkan semangat Kebangsaan dan Nasionalisme yang Terwujud dalam Upacara Bendera Bawah Laut saat ini.

Adapun Bupati FDW berpesan kepada seluruh peserta Upacara Bawah Laut agar tetap semangat untuk menjunjung Tinggi Pancasila.

” Semangat untuk terus menjunjung tinggi Pancasila, UNDANG-UNDANG DASAR 1945, NKRI DAN BHINNEKA TUNGGAL IKA yang Mempersatukan kita dalam menghadapi tantangan yang ada, serta DASAR – DASAR NEGARA yang menuntun kita untuk bersama Pulih Lebih Cepat Agar siap menghadapi Tantangan dan Bangkit Lebih Kuat Untuk Siap Membawah “INDONESIA MAJU”. Tutup Bupati

Menurut Ketua Komunitas Diving Amurang DIVEPACKER INDONESIA AMURANG, Michael Regar kegiatan dilakukan karena terdorong oleh rasa kecintaan terhadap NKRI Harga Mati, sehingga Komunitas DIVEPACKER melaksanakan kegiatan Upacara Bendera Di Bawah Laut.

” kegiatan ini kami lakukan karena rasa kecintaan terhadap bangsa dan negara sehingga, kami yang ada di dalam komunitas DIVEPACKER Bersepakat melaksanakan Kegiatan Upacara Bendera Bawah Laut, dan sudah menjadi Harga Mati Untuk NKRI di hati kami semua.” Pungkasnya

Menurut Ketua Michael Regar, pada saat upacara berlangsung, terlintas di pikiran ketua bahwa upacara bisa gagal akibat Faktor Alam, tetapi pada akhirnya bisa berjalan lancar dan aman.

” Seiring bejalannya kegiatan dia bawah laut sempat terjadi keraguan akan kegiatan paskha pengibaran Sangsaka Merah Putih,dikarenakan arus bawah laut yang tiba tiba berubah berarus yang tadinnya tenang, namum sumua berjalan lancar dikarenakan latihan para pengibar Sangsaka Merah Putih sudah sebelumnya tau mengatasi kendala arus bawah laut tersebut dan kerja sama Tim yang solid sehingga Upacara bisa selesai lancar dan aman.” Ungkap Michael

Terinformasi Pembawah Bendera anak berumur 13 Bernama Virginia Queen Wongkar bersekolah di SMP Aquino yang duduk di kelas 9, anak Virginia adalah anak dari pasangan Suami Istri Michael Wongkar dan Telly Rugian asal Kelurahan Kawangkoan Bawah.

(Fanly)

Admin

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

banner

Recent News

themediagrid.com, J8FXQA, DIRECT, 35d5010d7789b49d
google.com, pub-8668870452462831, DIRECT, f08c47fec0942fa0