Next Post
IMG-20230323-WA0004
IMG-20221112-WA0007
https://www.kabarpost.com/wp-content/uploads/2021/08/cropped-logo-kabarpost.jpg

Dorong Pengembangan Pasar, Wawali Richard Sualang Tinjau Pasar Tani di Mapanget

Wawali Richard didampingi Kadis Sofyan saat meninjau lokasi Pasar Tani di Mapanget
Wawali Richard didampingi Kadis Sofyan saat meninjau lokasi Pasar Tani di Mapanget

 

MANADO Kabarpost.com – Demi mendorong pengembangan Pasar Tani yang ada di Paniki, Kecamatan Mapanget, Jumat (15/10/2021) Wakil Walikota (Wawali) Manado, Richard Sualang meninjau sekaligus mengecek keadaan pasar didampingi Kepala Dinas (Kadis) Pertanian Kelautan dan Perikanan Kota Manado, M Sofyan AP MSi.

Dalam kunjungan tersebut, Wawali Richard bersama Kadis Sofyan meninjau lokasi pasar sekaligus berbincang dengan pedagang pasar hingga membeli dagangan dari hasil tani yakni, pisang Goroho.

Wawali Richard didampingi Kadis Sofyan saat melihat area Pasar Tani

 

Pada kesempatan itu, Wawali Richard mengatakan, dirinya dan Walikota Manado rencananya ingin mengembangkan pasar tani. Untuk itu, harus dicek keadaan termasuk melihat potensi apa yang harus diberikan untuk pasar ini agar lebih berkembang.

“Ini adalah area dari Pemerintah Kota Manado, dan sudah ada. Untuk itu, saat ini harus kita tinjau agar dapat mengetahui apa yang harus dibutuhkan untung pengembangannya. Karena di Mapanget sendiri masih banyak hasil-hasil pertanian yang perluh dipasarkan dan menjadi sentra bagi hasil pertanian,” kata Wawali Richard.

Wawali Richard saat mampir melihat hasil tani yang dijual oleh pedagang

 

Wawali Richard mengungkapkan, untuk pengembangan, yang pertama Pemkot Manado melihat potensi dari hasil pertanian yang berlimpah kemudian masyarakat ingin menjual secara langsung.

“Dengan adanya pasar ini, tentunya para pedagang bisa lebih untung, karena bisa memangkas biaya angkutan,” ujar Wawali Richard.

Wawali Richard saat berbincang ringan dengan Kadis Sofyan, terlihat pula Kapolsek dan Kaban BPBD yang turut hadir

 

Sementara itu, pada kesempatan yang sama Kadis Sofyan menambahkan, hasil dari pasar tani ini, lebih segar dan lebih murah dibandingkan dengan yang ada di beberapa super market.

“Untuk itu, kami menghimbau kepada masyarakat kota Manado, yang mau mendapatkan hasil yang segar dan berkualitas, masih ada di kota Manado yakni di Pasar Tani, Mapanget,” pungkas Kadis Sofyan.

Diketahui, turut hadir mendampingi Wawali Richard Sualang dalam kunjungan tersebut, Kaban BPBD Kota Manado, Peter A Eman, Camat Mapanget, Robert Douhan, Kapolsek Mapanget dan Lurah yang ada di kecamatan Mapanget.

(Reza)

Admin

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

banner

Recent News

themediagrid.com, J8FXQA, DIRECT, 35d5010d7789b49d
google.com, pub-8668870452462831, DIRECT, f08c47fec0942fa0