Next Post

Lakukan Pertemuan dengan Dubes RI di Jepang, Gubernur Olly Siap Buka Perdagangan Langsung ke Kawasan Asia Timur

23_16_11_1084938952-img20230328wa0006720x406

JEPANG Kabarpost.com – Gubernur Sulawesi Utara  (Sulut), Olly Dondokambey melakukan pertemuan dengan Dubes RI untuk Jepang Heri Akhmadi bersama sejumlah pejabat Kedutaan, Selasa (28/3/2023). Menariknya, dalam pertemuan ini, Gubernur Olly menyatakan siap membuka perdagangan langsung dari Pelabuhan Bitung ke sejumlah negara di Kawasan Asia Timur.

“Dalam pertemuan ini, kami membahas komoditas pertanian dan perikanan serta juga terkait pembukaan jalur perdagangan langsung dari Pelabuhan Bitung ke Kawasan Asia Timur,” ujar Gubernur Olly.

Sulut memang terkenal akan hasil komoditas pertanian dan perikanan. Produksinya sudah merambah sejumlah negara di dunia.

Data Badan Pusat Statistik (BPS) Sulut dimana Neraca Perdagangan Sulawesi Utara Januari 2023 mengalami Surplus US$60,17 juta. Adapun nilai ekspor non migas Sulawesi Utara pada Januari 2023 tercatat sebesar US$77,86 juta sementara impornya senilai US$17,69 juta.

Untuk komoditas ekspor non migas terbesar pada Januari 2023 masih didominasi lemak dan minyak hewani/nabati (HS 15), senilai US$46,07 juta atau 59,18 persen dari total ekspor. Sedangkan untuk komoditas impor terbesar adalah bahan bakar mineral (HS 27), senilai US$14,26 juta  atau 80,64 persen dari total impor.

Sedangkan negara tujuan ekspor terbesar Sulawesi Utara pada Januari 2023 adalah Tiongkok sebesar US$16,95 juta atau 21,78 persen dari total ekspor. Sementara Malaysia menjadi negara asal impor terbesar pada bulan Januari 2023 yang mencapai US$11,04 juta atau sebesar 62,43 persen dari total impor.

(Reza)

Admin

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

banner

Recent News

themediagrid.com, J8FXQA, DIRECT, 35d5010d7789b49d
google.com, pub-8668870452462831, DIRECT, f08c47fec0942fa0