Next Post

Diterbagkan Besok dengan Hercules, Pemprov Sulut dan KNPI Bantu Korban Erupsi Gunung Semeru

IMG-20211211-WA0019

MANADO Kabarpost.com – Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban bencana alam, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut dan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulut berkolaborasi menyerahkan bantuan bagi warga terdampak erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur.

Gubernur Sulut Olly Dondokambey melalui Kepala Dinas (Kadis) Kominfo Sulut Steven Liow mengatakan, bantuan ini wujud kepedulian Provinsi Sulut terhadap warga korban terdampak bencana erupsi Gunung Semeru.

“Bantu bagi sesama membutuhkan, apalagi mereka sedang mengalami bencana. Kita hidup diciptakan saling tolong-menolong dan saling toleransi satu sama lain,” tegas Liow.

Ditempat yang sama, Ketua KNPI Sulut Rio Dondokambey mengatakan selama kita mampu menolong orang lain, maka marilah kita bantu.

“Indahnya berbagi. Sebab, sekecil apa pun pemberian kita dilakukan dengan ikhlas akan sangat berharga,” tandas Rio.

Terinformasi, bantuan tersebut telah diserahkan ke Lanud TNI AU dan rencananya besok pagi pukul 08.00 WITA akan diterbangkan menuju bandara Adisucipto, Malang, Jawa Timur.

(*/Ain)

 

 

Admin

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

banner

Recent News

themediagrid.com, J8FXQA, DIRECT, 35d5010d7789b49d
google.com, pub-8668870452462831, DIRECT, f08c47fec0942fa0