MANADO Kabarpost.com – Lanjutan kegiatan Dies Natalis ke-60 Unsrat Manado berlanjut dengan pembagian sembako kepada para tenaga honorer di lingkungan kampus, Rabu (25/8/2021).
Rektor Unsrat Ellen Kumaat yang diwakili Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Ronny Maramis menyerahkan langsung bantuan. Dirinya didampingi Kepala Biro Umum Lusye Manumpil.
Menurut Ronny Maramis, agenda serupa sudah kesekian kalinya dilakukan.
“Sebelumnya sembako juga telah disalurkan bagi petugas keamanan dan kebersihan di Unsrat, para lansia bahkan ASN golongan satu,” kata Ronny.
Ia berharap bentuk kepedulian Unsrat ini bermanfaat bagi penerima dan bisa sedikit meringankan beban ekonomi di tengah pandemi.
“Khusus honorer ini ada 250-an kami berikan,” tandasnya.
Ia menambahkan, pembagian sembako selanjutnya dijadwalkan kepada para mahasiswa.
(Erick)