MANADO Kabarpost.com – Prestasi gemilang dicetak mahasiswa Politeknik Negeri Manado (Polimdo) Jurusan Akutansi di ajang Olimpiade Akuntansi Vokasi (OAV).
Di ajang tersebut yang dilaksanakan selama tiga hari yaitu 25 hingga 28 Juli 2023 bertempat di Balikpapan, mahasiswa Jurusan Akutansi Polimdo berhasil meraih tiga medali.
Adapun OAV VI ini terdapat beberapa perlombaan yakni, lomba karya ilmiah (LKI), cerdas cermat akuntansi (CCA), dexagon war, dan lomba poster.
Disampaikan Koordinator Humas Polimdo,
Stevie Kaligis, SE,MM,Ak,CA mewakili Direktur Polimdo, Dra Maryke Alelo MBA, bahwa OAV VI merupakan ajang pertemuan mahasiswa Jurusan Akuntansi Politeknik se-Indonesia yang digagas dalam upaya mempersiapkan bibit-bibit calon akuntan profesional.
Pun, melalui penyelenggaraan kegiatan ini maka Olimpiade Akuntansi Vokasi diharapkan memberikan kemanfaatan yang besar bagi mahasiswa, Tenaga Kependidikan (Dosen), Perguruan Tinggi serta para praktisi dan industri.
OAV juga untuk menunjukkan keberhasilan proses pembelajaran di kampus masing-masing dalam transfer pemahaman atau transfer knowledge sekaligus menjadi arena kompetisi bagi mahasiswa.
Untuk diketahui, para mahasiswa tersebut didampingi oleh Ketua Jurusan Ivollety Walukow, SE, MSi dan Sekretaris Jurusan Akuntansi Jerry Lintong, SE, MAP.
(Jane)