MANADO Kabarpost.com – Memasuki hari ke tujuh bulan Puasa umat muslim, Pemerintah Kota (Pemkot) Manado melakukan Safari Ramadhan Pemkot Manado di Masjid Al-Mubasysyirin di Jalan Kampus Selatan Lingkungan 4 Kleak Manado, Kamis (21/3/24).
Pada kesempatan tersebut Wakil Walikota Manado, dr Richard Sualang didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Dr Micler C.S Lakat, SH.MH hadir dalam kegiatan tersebut.
Diawal sambutan Wawali dr Richard Sualang atas nama Wali Kota AndreiAngouw dan jajaran Pemkot Manado mengucapkan selamat menunaikan Ibadah Puasa buat umat Muslim yang ada di Kota Manado terlebih khusus buat Jamaah yang ada di Masjid Al- Mubasysyirin saat ini.
Wawali Richard Sualang pada kesempatan tersebut mengajak semua Jamaah untuk menjalankan ibadah puasa ini dengan sebaik-baiknya tingkatkan amal ibadah hingga di hati kemenangan yaitu Ramadhan.
“Berharap juga agar jamaah bisa menyambung tali silaturahmi dengan masyarakat sekitar yang ada di Kelurahan Kleak ini karena itu akan menjadi hal baik dan semangat warga sekitar. Ini yang diharapkan Pemkot Manado,” tutur Wawali Sualang.
Nampak hadr juga jajaran Pemkot Manado diantaranya Kadis Perhubungan, Kadis PTSP Jimmy Rotinsulu, Kadis DLH Surpriatna,Kadis Pangan Miesje Wollah, Kadispora, Pontowuisang Kakauhe, Kasat Pol-PP, kabag Kesra Otnel Tewal, Staf khusus Steven Rondonuwu serta pejabat lainnya.
(*/Reza)