Next Post

Pemkot Manado Cek Situasi Pasca Hujan Lebat, Suwu: Hasil Pengamatan Tumpukan Sampah Jadi Salah Satu Penyebab

IMG-20241002-WA0063

MANADO Kabarpost.com – Hujan deras di Kota Manado pada Selasa (01/10/2024) sore mengakibatkan sejumlah lokasi tergenang air. Pemerintah Kota Manado langsung bergegas ke beberapa titik untuk mendalami sebab akibat terjadinya genangan air.

Tim pemkot Manado dipimpin oleh asisten II Setda Kota Manado, Atto Bulo. Tim mengunjungi SMP Negeri 8 Kota Manado dan SMA Negeri 9 Kota Manado yang terkena dampak dari cuaca ekstrim kemarin sore. Asisten II didampingi oleh perangkat daerah terkait yaitu Dinas Pekerjaan Umum dan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) 1.2 Provinsi Sulawesi Utara.

“Cuaca ekstrim yang berlangsung kemarin sore membuat beberapa titik di Kecamatan Malalayang tergenang air. Kondisi SMP Negeri 8 Kota Manado dan SMA Negeri 9 Kota Manado terkena imbasnya, karena kondisi jalan di kedua sekolah tersebut lebih rendah dari jalan raya.

Tim Pemkot Manado pun segera menghimbau Dinas PU Kota Manado bekerjasama dengan BPJN 1.2 Provinsi Sulawesi Utara agar segera mengatasi permasalahan ini.

Menindaklanjuti hal ini, Kepala Dinas PU telah mengarahkan tim dan alat berat untuk mengeruk Daerah Aliran Sungai (DAS) di depan Freshmart Bahu dan beberapa titik di DAS yang ada di Kecamatan Malalayang.

Pihaknya juga akan bekerjasama dengan BPJN 1.2 Provinsi Sulawesi Utara dalam hal pengerukan saluran drainase.

Kepala Dinas PU Kota Manado, Jhon Suwu menghimbau agar masyarakat tidak membuang sampah sembarangan.

“Dari hasil pengamatan kami, tumpukan sampah ini adalah salah satu penyebab munculnya genangan air di sejumlah lokasi di Kota Manado,” ucapnya.

(*/Reza)

Admin

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

banner

Recent News

themediagrid.com, J8FXQA, DIRECT, 35d5010d7789b49d
google.com, pub-8668870452462831, DIRECT, f08c47fec0942fa0