BOLMONG Kabarpost.com – Komandan Pos Angkatan Laut Lettu Agus Taryono ikut ambil bagian dalam penanaman pohon mangrove bertempat di Desa Batu Rapa II.
Penanaman mangrove di pimpin oleh Danramil 1303-11 Lolak Lettu M Jasim Lessy , dan di hadiri oleh Camat Lolak , Dinas Lingkungan Hidup , Kapolsek Lolak , DanPos AL , Pimpinan PT Kemindo , Sangadi Desa Batu Rapa I , Sangadi Desa Batu Rapa II , Para guru dan murid sekolah Batu Rapa dan Tokoh masyarakat.
” Manfaat mangrove sendiri bagi kehidupan adalah untuk menyerap semua jenis logam berbahaya dan membuat kualitas air menjadi lebih bersih. , selain itu mangrove juga ternyata membantu alam dalam mendapatkan kualitas udara yang lebih baik dan bersih.
Kawasan mangrove juga bisa dikembangkan menjadi salah satu objek wisata ” jelas Danpos AL Lettu Agus Taryono.
Penanaman pohon mangrove yang berkisar 200 pohon di tanam serentak ini berjalan dengan lancar.
(Mike)